Ayam aduan yang sakit tentu menjadi masalah serius bagi para bobotoh. Hal ini tentu akan mempengaruhi kualitas tarung yang dimiliki dalam arena laga. Selain itu hal ini akan membuat nafsu makan menjadi menurun dan proses pertumbuhan menjadi terhambat.
Maka dari itu segera lakukan penanganan khusus agar sakit yang dialami tidak semakin parah. Dan agar tidak menyerang kembali, para bobotoh wajib mengetahui beberapa faktor penyebab ayam aduan mudah sakit. Salah satunya adalah seperti serangan virus dan bakteri yang berasal dari lingkungan sekitar ayam.
Faktor Penyebab Ayam Bangkok Mudah Sakit
1. Kondisi Lingkungan Yang Kotor
Menjaga kondisi lingkungan agar selalu bersih dan terawat tentu merupakan tugas rutin setiap bobotoh sabung ayam. Dimana kandang ayam aduan sering kali menjadi faktor utama berkembangnya berbagai jenis virus dan penyakit.
Maka dari itu, selalu bersihkan kandang ayam dan juga tak tertinggal tempat pakan dan minum. Segera bersihkan sisa sisa pakan guna menghindari perkembangan jamur. Maka dapat dipastikan ayam tidak akan mudah sakit.
2. Perhatikan Asupan Pakan
Pemberian pakan ayam bangkok tentu tidak dapat dilakukan dengan sembarang, melainkan sesuaikan dengan usia setiap ayam. Dengan tujuan agar nutrisi yang didapat yang dimakan mampu memenuhi nutrisi sang ayam. Hal ini tentu akan membuat sang ayam menjadi tidak mudah sakit dan daya tahan tubuh meningkat.
3. Latihan Yang Tidak Berlebihan
Latihan yang benar tentu menjadi modal tersendiri bagi sang ayam dalam bertarung. Dimana hal ini akan meningkatkan kualitas tarung yang dimiliki. Maka dari itu, tak jarang latihan yang tepat mampu menciptakan ayam petarung unggul. Meski demikian, perlu diperhatikan bahwa latihan yang diberikan juga tidak boleh sampai berlebihan.
Pasalnya hal ini akan membuat ayam menjadi lemah dan daya tahan tubuh menurun. Sehingga mudah bagi penyakit untuk menyerang yang tentunya malah akan memperburuk kualitas tarung.